Ciri – Ciri Rumah Bernuansa Jepang
Rumah Bernuansa Jepang selalu memiliki daya tarik sendiri, haal ini dikarenakan karena desainnya yang unik, minimalis dan dan memberikan luansa luas karena cahaya alami yang dapat masuk ke dalam rumah.
Salah satu desain ruangan yang selalu ada di dalam arsitektur jepang adalah menggunakan desain bernuansa lesehan sebagai metode nuansa jepang tradisional, meskipun terbilang tradisional metode ini terbilang efektif dan dapat disatukan dengan bernuansa modern. Berikut Ciri Khas Rumah Bernuansa Jepang menurut sinanarsitek.com
Daftar Isi :
- Pintu Gerbang Khas Jepang
- Tembok Pelindung Rumah Bernuansa Jepang
- Genkan Rumah Bernuansa Jepang
- Pintu Geser
Pintu Gerbang Khas Jepang
Sebagian besar jalan – jalan yang ada dijepang tidak memiliki trotoar di depan rumah, maka dari itu sebagai pemisah anatara ruangan publik dengan ruangan pribadi biasanya hanya dipisahkan dengan pintu gerbang yang ada di depan rumah. Seperti di daerah kyoto memiliki ciri khas yaitu pintu gerbang yang diatasnya menggunakan atap tradisional yang dimana gerbang ini digunakan sebagai pemisah antara jalan dengan halaman rumah.
Tembok Pelindung Rumah Bernuansa Jepang
Tembok privasi dari setiap rumah berada di area perumahan biasanya hanya dipisahkan dengan dinding disekitar area rumah, yang dimana tembok tersebut menggunakan beton. Blok beton merupakan bahan material yang umum sebagai dinding dibagian luar rumah, dengan penggunakan pagar beton tidak digunakan di desa saja tetapi digunakan di daerah perkotaan juga. Ada juga beberapa rumah yang di daerah kiyoto menggunakan dinding yang terbuat darri batu dengan pagar kayu.
Genkan Rumah Bernuansa Jepang
Satu anak tangga ini di Jepang disebut dengan Genkan, genkan merupakan tempat untuk orang yang ingin masuk ke dalam rumah. Genkan digunakan sebagai tempat mengganti sepatu outdoor dengan sandal rumah atau sliper, di genkan terdapat lemari kecil yang berfungsi untuk meletakkan sepatu dan beberapa benda lainnya seoerti kramik, bunga ataupun karya seni, biasanya genkan tergabung dengan tokonama untuk meletakkan karya seni yang akan ditampilkan.
Pintu Geser
Pintu geser ini menjadi ciri khas dari arsitektur rumah jepang. Pintu geser ini menggunakan panel kayu dan celah – celah kecil dan biasanya disebut dengan mushiko mado, biasanya pintu geser ini digunakan di rumah tradisional. Pintu geser ini juga sering digunakan sebagai penghubung ruang utama menuju halaman.
- arsitektur rumah jepang
- denah rumah minimalis ala jepang
- desain rumah jepang kuno
- model rumah ala jepang modern
- perumahan ala jepang
- rumah gaya jepang tradisional
- rumah jepang modern minimalis
- rumah nuansa jepang